SMK Assalaam Manado mempertahankan juara lomba tilawah di Pentas Seni Islam yang diadakan oleh Rohis SMA Negeri 1 Manado pada 25-26 Oktober kemarin. Wulandari, santri kelas 11 SMK keperawatan dan Maulidya, santri kelas 10 SMK Keperawatan berhasil menyabet juara 1 dan 2 dari 18 peserta yang datang dari berbagai SMA dan SMK se kota Manado. Hal ini menjadikan SMK Assalaam sebagai juara bertahan lomba tilawah setelah menjuarainya ditahun 2023 lalu.

Memilih  QS Al Waqiah 63-65, Wulandari berhasil menjuarai dengan total nilai 34/40 dan Maulidya 32/40. Tim juri Aidil Zulfitrah dan Farhan Ibrahim menyatakan kedua santri Wulandari dan Maulidya pantas dan berhak menjuarai lomba tilawah tahun ini.

Tahun ini adalah yang kedua kalinya bagi Wulandari memenangkan lomba tilawah, dan yang pertama bagi Maulidya. Dibawah asuhan ustadz  Al Ikhsan Saing (juara 3 MTQ Sulawesi Utara 2024 – Juara 1 MTQ Kota Tomohon 2024 – Juara 3 MTQ kota Manado 2024) telah sangat membantu keduanya dalam mempersiapkan diri menjelang lomba sampai akhirnya menjadi juara.

Pensil atau Pentas Seni Islami adalah kompetisi yang diselenggarakan oleh badan Rohis SMA Negeri 1 Manado setiap tahun dengan pesertanya adalah SMA/SMK sekota Manado. Ajang kompetisi ini melombakan 4 kategori yaitu kultum, tilawah, kaligrafi dan fashion show.