Alhamdulillah Segala Puji bagi Allah Subhanahu Wa’ta ala Tuhan Semesta Alam yang memberikan kita kesehatan untuk menjalankan aktivitas sehari-hari . Berikut ini beberapa santri Pondok Pesantren Assalaam Manado meraih juara pada kegiatan POSPEDA yang di rangkaikan dengan Hari Santri Nasional 2024.

Berikut ini nama-nama santri yang mendapatkan juara;

  1. Misna Akib dan Mutiah Mutmainnah Maliki yang duduk di kelas VIII Tsanawiyah. Misna dan Mutiah ikut serta mewakili pondok pada lomba Silat Seni Ganda Putri dan meraih Juara 1
  2. Hyacintha Muhadarah Muchlis yang duduk di kelas XI Madrasah Aliyah. Hyacinta ikut serta mewakili pondok pada lomba Silat tanding putri meraih juara 2
  3. Zukhrufa Irfani M. Lababa yang duduk di kelas IX Tsanawiyah, ikut serta mewakili pondok pada lomba Pidato Bahasa Inggris dan meraih juara 1
  4. Raysa Putri Duda (IX Tsanawiyah) dan Bunga Raisyah Ombingo (XII Aliyah) ikut serta mewakili pondok pada lomba Pidato Duet 2 Bahasa (Bahasa Indonesia dan Bahasa Daerah)
  5. Dahlia Harimisa yang duduk di kelas XI Aliyah ikut serta mewakili pondok pada lomba Tenis meja putri tunggal dan meraih Juara 2.
  6. Fitriani Potabuga yang duduk di kelas IX MTS ikut serta mewakili pondok pada lomba Pidato Bahasa Indonesia dan meraih juara 2
  7. TIM Volly Santri Assalaam meraih juara 2

Kegiatan ini bernama POSPEDA (Pekan Olahraga Seni Daerah antar Pondok Pesantren) tingkat Provinsi sekaligus Memperingati Hari Santri Nasional Tahun 2024. Kegiatan ini di selenggarakan oleh FUAPP (Forum Ukhuwah Antar Pondok Pesantren) yang di ketuai oleh ustadz Muyassir Arif, M.Pd. Pospeda di selenggarakan pada hari Ahad-Senin tanggal 20-21 Oktober 2024 dengan berbagai lomba : Pidato Bahasa Arab, Pidato Bahasa Inggris, Pidato Duet 2 Bahasa, Tenis Meja Tunggal, Bulutangkis, Silat dan Atletik, yang dilombakan di Pondok Pesantren Tahfidz Al Hidayah di desa Tadoy, Bolaang Mongondow.

Upacara memperingati Hari Santri Nasional dilaksanakan pada hari selasa  tanggal 22 Oktober 2024 di Lapangan Desa Bantik Kecamatan Bolaang. Adapun yang mengikuti Upacara HSN ialah ustad/ustdza dari berbagai pondok, para tamu undangan, dan terlebih khusus ialah para santri putra dan putri dari berbagai pondok pesantren se sulawesi utara.

Harapan dari kegiatan ini ialah agar Pondok Pesantren yang ada di Sulawesi Utara bisa menjalin tali silaturahmi baik dari santri ustad/ustadza dan pengurus pondok, dan kedepannya santri bisa mengingat perjuangan sejarah perjuangan kemerdekaan dan bisa menjadi pemimpin masa depan untuk Indonesia dengan karakter seorang santri.

 

 

Demikianlah Prestasi santri Pondok Pesantren Assalaam Manado semoga kedepanya bisa lebih baik lagi dan bisa meraih juara umum seperti tahun-tahun sebelumnya. Amiin ya robbal alaamiin.